Langsung ke konten utama

Tips Mencegah Malnutrisi pada Anak

 


Kekurangan gizi pada anak menjadi PR besar untuk Indonesia. Upaya terbaik perlu dilakukan untuk mencegah malnutrisi pada anak.

Apa itu malnutrisi? Bagaimana mencegah malnutrisi? Yuk simak penjelasan berikut ini.

Apa itu Malnutrisi

Malnutrisi adalah kondisi kekurangan gizi yang mengacu pada ketidakseimbangan nutrisi seseorang hingga mengakibatkan munculnya penyakit tertentu, serta mengganggu perkembangan kognitif anak. Selain itu, kekurangan gizi dapat meningkatkan risiko penyakit.¹

Penyebab Malnutrisi

Terdapat banyak hal yang dapat menjadi penyebab penyakit ini, salah satunya yang paling umum yaitu kurangnya makanan bergizi dan pola makan tidak sehat. Selain itu, malnutrisi juga memiliki penyebab sebagai berikut:

  1. Kondisi medis yang menyebabkan kurangnya nafsu makan, kondisi mental, perawatan RS berulang hingga mengakibatkan gangguan menelan, mual, muntah dan diare terus menerus.
  2. Faktor fisik seperti kondisi gigi yang buruk, gangguan penciuman dan gangguan pada indera pengecapan.
  3. Faktor sosial seperti makan bersama akan lebih banyak daripada makan sendiri dan gangguan mobilitas seperti sulitnya mendapatkan bahan makanan.²

Walaupun anak rentan mengalami malnutrisi seperti penjelasan yang telah disebutkan sebelumnya, namun Anda tak perlu khawatir. Berikut ini merupakan cara mencegah malnutrisi pada anak.

Tips Mencegah Malnutrisi

Orang tua berperan besar dalam menentukan gizi, untuk mencegah malnutrisi pada anak. Nutrisi yang mereka makan memiliki dampak penting dalam masa pertumbuhan anak.

Karena pada dasarnya mencegah daripada mengobati, maka dari itu perhatikan nutrisi yang dikonsumsi oleh sang buah hati. Berikut ini tips mencegah malnutrisi pada anak sebagai berikut4,5:

  • Menyediakan buah dan sayur ada dalam setiap menu makanan.
  • Sumber kabohidrat terpenuhi, seperti kentang, roti, nasi dan sereal.
  • Sumber protein terpenuhi, seperti daging, telur, ikan dan kacang-kacangan.
  • Asupan vitamin dan susu yang cukup.
  • Melakukan aktivitas fisik seperti olahraga atau aktivitas di luar ruangan.
  • Berikan juga imunisasi atau vaksin sesuai jadwal atau rekomendasi oleh Kementerian Kesehatan atau provinsi setempat agar anak tidak mudah terserang penyakit.
  • Jika Anda memiliki anak usia Batita, ASI wajib diberikan pada masa usia perkembangan tersebut.

Cegah sejak dini Malnutrisi pada anak, lakukan tips seperti di atas. Jangan lupa tetap cek rutin kondisi kesehatan ke dokter ya! (LCL)

Sumber Alinamed: Tips Mencegah Malnutrisi pada Anak

Referensi:

  1. Ibrahim, Marwa K. Zmbruni, Mara. dkk, 2017, Impact of Childhood Malnutrition on Host Defense and Infection, https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5608884/  (dilihat 6 Juli 2021)
  2. PY, Takahashi (expert opinion), 2019, Senior health: How to prevent and detect malnutrition. https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/caregivers/in-depth/senior-health/art-20044699 (dilihat 6 Juli 2021)
  3. Setiaputri, Karinta Ariani, 2020, Gizi Buruk pada Anak: Jenis dan Penanganannya Sesuai Kondisi, https://hellosehat.com/parenting/kesehatan-anak/gizi-buruk-pada-anak/ (dilihat 6 Juli 2021)
  4. Streit, Lizzie MS, RDN, LD , 2018, Malnutrition: Definition, Symptoms and Treatment. https://www.healthline.com/nutrition/malnutrition#prevention-and-treatment (dilihat 6 Juli 2021)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kenalan sama Rustic Market, Cafe yang Lagi Viral

                                                                             Baru-baru ini masyarakat berbincang mengenai cafe baru yang berlokasi di Surabaya Barat. Café bertema Eropan Style ini sedang digandrugi banyak orang. Bagaimana tidak? Konsep yang unik dengan tempat yang luas. Setiap bangunan dibuat dengan konsep wooden lodge atau cabin dengan ornamen rustic dan perabotan kayu. Sebelumnya cafe ini telah memiliki cabang di Surabaya dan  Mojokerto. Kini pengelola menambah cabangnya kembali di Kota Surabaya tepatnya berlokasi di Perumahan Graha Natura dengan memberikan tag line Rustic Market The Lake View karena memiliki view pemandangan danau atau banyak yang mengenalnya dengan Rustic Market 3.0 karena merupakan cabang ke-3 dari cafe ini. Anak milenial jaman sekarang pasti happy kalau lagi nongkrong disini, karena disajikan spot foto aesthetic dengan space yang luas dan instagramable . Saya pernah kesana, dan suasananya memang sejuk dengan pemandangan rumput serta danau yang c

Tips Ala Ronaldo Agar Memiliki Tubuh Fit di Usia Sekarang

Christiano Ronaldo menjadi salah satu pemain sepak bola terbaik di dunia, memiliki tubuh yang fit dan atletis. Meski telah menginjak usia 36 tahun, Ronaldo masih mempertahankan tubuh yang fit sampai sekarang. Bagaimana tipsnya? Salah satu pesohor dunia dalam bidang sepak bola ini menghebohkan dunia olahraga pekan ini. Keputusannya dalam kembali ke Manchester United disorot publik. Bagaimana tidak? Pemain dengan sapaan Ronaldo ini sebelumnya berada dalam club Juventus.¹ Meski usianya sudah tak lagi muda, namun Christiano Ronalno masih tetap bisa mempertahankan badan atletis dan bugarnya. Memiliki tubuh yang fit adalah dambaan bagi semua orang. Selain menyehatkan bagi tubuh, mendapatkan tubuh yang ideal adalah manfaat lain dari memiliki tubuh fit. Untuk mendapatkan badan yang sehat dan fit, inilah tips ala Ronaldo yang bisa dicontek nih! Tips mendapatkan tubuh fit ala Ronaldo 1. Fitness Sama halnya olahragawan lain, Ronaldo juga rajin fitness.   Peralatan fitness milik Ronaldo

Bagaimana Cara Pengelolaan Limbah Medis Covid-19?

  Wabah Covid-19 yang telah melanda negeri ini, tak hanya menyisahkan sedih pada korban, tapi juga menyisahkan limbah. Limbah medis dari Covid-19 yang telah menumpuk bagaimana cara mengolahnya? Berbagai jenis limbah yang dihasilkan selama pandemi ini tak hanya masker yang sering kita pakai, namun APD, alat test swab atau PCR juga menyisahkan limbah. Menurut Dinas Lingkunagan Hidup DKI Jakarta bahwa sampah infeksius di Jakarta selama pandemi Covid-19 telah mencapai 12,7 ton. Angka tersebut hanya melaporkan limbah di wilayah Jakarta, belum di seluruh penjuru negeri.¹   Angka ini bisa saja terus bertambah jika Covid-19 belum mereda. Selain itu, menurut pelaporan Persatuan Rumah Sakit Indonesia (PERSI), terjadi peningkatan jumlah limbah medis Covid-19 sejumlah 88.398 kg/hari atau atau 30% lebih banyak dari limbah medis normal. Masker yang kita gunakan setiap hari lebih banyak jumlahnya, menghasilkan sampah yang diperkirakan 537.166 kg/hari dengan asumsi pengguna masker 50% dari jumlah